Rabu, 30 September 2009

Alumni SMKN 2 Akrab dalam Reuni

Kota Bima, Bimeks.-
Sebanyak 150 lulusan STM atau SMKN 2 Kota Bima angkatan 1991 hingga 2008, terlibat dalam kegiatan reuni akbar di pantai Kalaki, Minggu lalu. Suasana reuni dimanfaatkan maksimal untuk saling bersilaturahmi dan melepas rindu setelah sibuk dengan aktifitas masing-masing.
Panitia reuni SMKN 2 Kota Bima, Rahmat, mengatakan melalui kegiatan itu diharapkan bisa memaksimalkan keakraban, termasuk mendorong kemajuan dan memaksimal penyerapan alumni baru di sekolah itu dalam lapangan pekerjaan. Reuni ini sekaligus bisa menjadi langkah awal sehingga ada kontribusi positif sekolah yang pernah mendidik kami.
“Tidak hanya keakraban, tapi output kegiatan ini memperbesar jaringan bagi alumni STM bisa diserap di lapangan pekerjaan dengan informasi yang disampaikan teman-teman saat reuni,” ujar Rahmat di Kalaki.
Rahmat mengatakan, kegiatan serupa akan terus dilakukan untuk semakin mempererat tali silaturahmi bukan saja antar para alumni, namun juga dengan guru, kepala sekolah atau keluarga besar di sekolah itu.
Diakuinya, secara umum saat ini alumni SMKN 2 Kota Bima sudah banyak yang merambah atau diserap lapangan pekerjaan, sebagian besar di PT Newmont Nusa Tenggara (NNT). “Tidak hanya perusahaan swasta, alumni STM juga banyak terserap dalam instansi pemerintah dan tersebar di seluruh Nusantara,” ujarnya.
Sejumlah alumni bersyukur karena bisa bertemu dengan teman lama atau mantan pacar mereka. “Cukup puas rasanya, selain bisa ketemu teman lama, dengan reuni ternyata bisa ketemu mantan pacar juga yang tercatat saat ini sudah banyak perubahananya,” ujar Edy, karyawan Bima TV. (BE.17)

1 komentar:

  1. Belum ada wadah untuk bertukar informasi dan menghimpun alumni STM Mbojo / SMK 2 Kota Bima secara online "request"

    Alumni 2002 Teknik Elektro (Audio Video)

    BalasHapus